Posts

Showing posts from December, 2018

MANA YANG LEBIH PENTING: ALMAMATER BERGENGSI ATAU PRESTASI?

Image
Edutafsi.com - Hai Sobat tafsi, ketika akan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, banyak pelajar yang memilih universitas atau perguruan tinggi negeri favorit untuk mengejar gengsi. Tingginya persaingan untuk lolos ke universitas favorit pun tidak menjadi hambatan bagi mereka. Sebaliknya, mereka terus mempersiapkan diri semaksimal mungkin agar dapat bersaing dan menjadi pemenang. Tapi, apakah almamater yang bergengsi adalah solusi yang tepat untuk merencanakan masa depan? Mana yang lebih penting untuk diutamakan, almamater atau prestasi? Tidak dapat dipungkiri bahwa salah satu pertimbangan calon mahasiswa sebelum memantapkan pilihan untuk berkuliah di mana adalah reputasi universitas atau perguruan tinggi yang akan dituju. Pada umumnya, mereka cenderung mengutamakan universitas dan perguruan tinggi negeri yang memiliki reputasi baik serta bergengsi. Predikat universitas favorit pun menjadi daya tarik tersendiri bagi calon mahasiswa. Besarnya pertimbangan reputasi ini dap...

APA YANG HARUS DILAKUKAN JIKA TERSESAT DI HUTAN?

Image
Edutafsi.com - Hai Sobat Tafsi, berpetualang ke suatu tempat yang asing yang belum pernah dikunjungi bagi sebagian orang adalah hal yang menyenangkan. Bagi mereka yang menyukai petualangan, berpetualang di tengah hutan bisa jadi adalah hal yang seru untuk dilakukan. Menikmati keindahan hutan yang lestari dan belum terjamah manusia tentu memberikan kepuasan tersendiri bagi mereka pecinta alam. Tapi bagaimana jika petualangan tersebut tidak berjalan mulus? Apa yang harus dilakukan jika Anda tersesat di sebuah hutan belantara? Ketika Anda berpetualang bersama teman-teman satu rombongan, biasanya akan ada intruksi semacam kesepakatan untuk selalu menjaga jarak agar tidak terpencar dari rombongan. Akan tetapi, adakalanya karena satu atau beberapa alasan, Anda mungkin pergi terlalu jauh dari rombongan dan terpisah dari mereka. Anda barangkali tersesat dan tidak dapat menemukan jalan kembali ke rombongan. Tersesat di hutan sebenarnya merupakan hal yang umum terjadi dan biasanya sebelum mengun...

MENGAPA KILAT TERLIHAT LEBIH DULU SEBELUM TERDENGAR PETIR?

Image
Edutafsi.com - Hai sobat Tafsi, berbicara mengenai fenomena alam, tentu Anda sudah tidak asing lagi dengan yang namanya petir atau guntur. Fenomena yang biasanya terjadi sebelum atau saat hujan itu mungkin sudah biasa buat kita semua. Tapi, pernah gak sih Kalian bertanya dalam benak kalian, mengapa sesaat sebelum suara petir bergemuruh biasanya akan terlihat kilatan cahaya terlebih dahulu? Bagi sebagian orang, kilatan cahaya ini umumnya menjadi pertanda akan munculnya petir sehingga dapat bersiap-siap untuk melakukan apa yang perlu dilakukan. Fenomena terlihatnya kilatan cahaya sesaat sebelum terdengar petir dapat dijelaskan berdasarkan konsep kecepatan, lebih tepatnya cepat rambat gelombang. Jika dilihat berdasarkan jenisnya, kilat merupakan gelombang cahaya sementara suara petir merupakan gelombang bunyi. Dalam bidang studi fisika telah dijelaskan bahwa cahaya memiliki cepat rambat yang lebih besar dibanding cepat rambat bunyi. Kecepatan cahaya bahkan merupakan salah satu kecepatan y...

MENGAPA BULAN TERLIHAT TERANG DI MALAM HARI?

Image
Edutafsi.com - Hai Sobat Tafsi, ketika malam menjelang, ada kalanya kita dapat melihat bulan begitu terang seolah-olah benda langit tersebut dapat menghasilkan cahayanya sendiri. Meski tidak seterang matahari, keberadaan bulan di malam hari cukup menerangi bagian bumi yang dilaluinya. Lalu yang menjadi pertanyaan adalah jika bulan bukanlah benda yang mampu menghasilkan cahaya sendiri layaknya matahari, mengapa bulan terlihat seolah-olah bercahaya di malam hari? Adakah sesuatu yang menyebabkan bulan terlihat terang? Bulan adalah satelit alami yang berputar mengelilingi bumi. Tidak seperti bintang, bulan tidak dapat menghasilkan cahayanya sendiri. Meski demikian, bulan akan terlihat bercahaya pada malam hari karena bulan bersifat memantulkan cahaya. Bersinarnya bulan di malam hari berhubungan dengan sebuah istilah yaitu albedo. Albedo adalah suatu besaran yang menyatakan perbandingan antara intensitas sinar matahari yang sampai ke permukaan benda langit dengan intesitas yang dipantulkan ...

TRIK SULAP MENEBAK NAMA PACAR ATAU ORANGTUA TEMAN

Image
Edutafsi.com - Hai Sobat Tafsi, apakah Kamu termasuk tipe orang yang suka kepo mengenai nama pacar teman kamu? Atau kamu penasaran dengan nama asli orangtua teman kamu? Dalam pergaulan sehari-hari, kadangkala anak-anak tidak begitu suka jika nama orangtua mereka diketahui oleh teman-temannya. Hal itu karena anak-anak kadang suka membuat lelucon dari nama orangtua. Begitupula halnya dengan nama pacar. Kadangkala seorang remaja suka merahasiakan nama pacarnya karena tidak ingin orang lain mengetahuinya. Nah, pada kesempatan ini, edutafsi punya trik ni buat Sobat Tafsi yang ingin menebak nama pacar atau nama orangtua teman kalian. Trik ini merupakan trik huruf dan angka yang prinsip kerjanya berdasarkan konsep matematika, yaitu konsep baris dan kolom matriks. Caranya cukup sederhana, Kalian hanya harus mengetahui cara membaca sel dalam suatu tabel atau matriks. Agar trik ini dapat bekerja dengan baik, harus ada kerjasama dengan teman yang nama pacar atau orangtuanya ingin Kalian tebak. De...

TES KEPRIBADIAN: BAGAIMANA TIPE BELAJARMU SEBENARNYA?

Image
Edutafsi.com - Hai sobat Tafsi, dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah, Apakah Kamu pernah merasa bahwa cara mengajar yang dibawakan oleh seorang guru tidak sesuai dengan keinginanmu? Apakah Kamu pernah merasa kesulitan menangkap pelajaran sehingga tidak menyukai mata pelajaran tersebut? Atau pernahkah kamu merasa cara belajar temanmu bertetangan dengan cara belajarmu? Jika ya, maka Kamu perlu tahu nih tipe atau gaya belajar kamu sendiri agar kamu dapat menyesuaikan diri. Nah, pada kesempatan ini, edutafsi akan membantu kalian untuk mengenali gaya belajar kalian masing-masing. Hal ini penting agar sobat tafsi dapat mengembangkan potensi belajar dan meningkatkan prestasi di sekolah. Secara garis besar, tipe atau gaya belajar manusia dapat dibedakan menjadi tiga jenis, yaitu tipe visual, tipe auditori, dan tipe kinestetik. Pada tes kali ini, kita akan mencaritahu bagaimana sebenarnya tipe belajar kalian. Tenang aja, tes ini tidak sulit kok. Tidak akan membuat otak kalian menjadi keri...

CARA MENGUASAI KELAS DI HARI PERTAMA MENGAJAR

Image
Edutafsi.com - Jika Anda adalah seorang tenaga pengajar yang baru pertama kali mengajar di sebuah sekolah, apa yang akan Anda lakukan untuk menguasi kelas? Bagaimana jika kelas yang akan anda masuki diisi oleh banyak murid dan sebagian besar dari mereka berprilaku kurang baik saat belajar? Apa yang harus Anda lakukan jika kelas tersebut berisik dan tidak menghiraukan Anda? Kecemasan-kecemasan demikian mungkin merupakan hal yang wajar saat pertama kali mengajar. Tapi Anda tidak perlu khawatir. Pada kesempatan ini, edutafsi akan mencoba membagikan beberapa tips untuk menguasai kelas sekalipun jumlah muridnya banyak. Pada kenyataannya, setiap kelas memiliki karakteristik yang berbeda-beda. Sekalipun Anda telah dipersiapkan mengajar di kelas jauh sebelum Anda menjadi seorang guru, tidak bisa dipungkiri bahwa rasa gugup tetap menghantui. Karena kenyataan di lapangan tidak selalu sama seperti pelatihan yang pernah Anda jalani. Gugup adalah hal yang wajar karena tidak semuanya dapat kita atur...

CARA MENGATASI ANAK YANG MALAS BELAJAR, ORANGTUA PERLU TAHU!

Image
Edutafsi.com - Apakah anak Anda sangat sulit disuruh belajar? Atau tidak mau belajar sama sekali? Jika ya, sebagai orangtua Anda patut untuk cemas. Anda tentu tahu bahwa belajar merupakan hal yang penting untuk masa depan anak. Anda juga tentu berharap agar anak Anda memiliki prestasi yang bagus di sekolahnya sehingga dapat membanggakan orangtua. Akan tetapi, jika anak tidak begitu senang belajar, apa yang harus Anda lakukan selaku orangtua? Pada dasarnya semua orangtua akan senang jika anak mereka rajin belajar dan memiliki prestasi yang membanggakan di sekolahnya. Untuk itu, orangtua idealnya akan menasihati dan mengingatkan sang anak untuk selalu belajar dengan sungguh-sungguh. Sebagian orangtua bahkan mengawasi dengan ketat kegiatan anaknya sehingga jadwal belajar sang anak dapat diatur sedemikian rupa. Tak hanya itu, sebagian lagi bahkan memberikan les tambahan di rumah agar anak dapat memperdalam materi yang sudah dipelajari di sekolah. Apapun upaya orangtua untuk mendukung anak ...

MENGAPA LUMBA-LUMBA DAPAT BERGERAK DENGAN CEPAT DI LAUTAN?

Image
Edutafsi.com - Salah satu ciri yang membedakan hewan dengan tumbuhan adalah kemampuannya untuk bergerak secara aktif. Bergerak artinya dapat berpindah posisi. Tak hanya hewan darat, binatang yang hidup di perairan pun dapat berpindah. Begitupula halnya dengan lumba-lumba. Sobat tafsi mungkin pernah melihat lumba-lumba yang berenang mengikuti kapal atau mungkin mendengar kisah heroik tentang lumba-lumba yang menyelamatkan manusia yang tenggelam di lautan. Sejalan dengan kemampuannya tersebut, apakah Sobat pernah bertanya mengapa lumba-lumba dapat berenang dengan cepat di tengah lautan? Banyak ilmuwan yang merasa heran tentang bagaimana seekor lumba-lumba dapat berenang dengan kecepatan mendekati 40 kilometer per jam. Hal yang membuat mereka bingung adalah fakat bahwa lumba-lumba tidak memiliki banyak otot dalam tubuhnya. Jika tidak memiliki banyak otot, lalu bagaimana mereka dapat berenang dengan kecepatan seperti itu? Para ilmuwan yang melakukan penelitian akhirnya menemukan rahasia di...